*Hasil Monza Vs Napoli 0-1: McTominay Pahlawan Conte, Nesta Merana

BangTogel.com - 21/Apr/2025

judul

BANGTOGEL.com - Scott McTominay jadi pahlawan kemenangan Napoli atas Monza. Napoli asuhan Antonio Conte menang dengan skor 1-0.

Napoli menang tanpa kebobolan kala menghadapi Monza dalam lanjutan pekan ke-33 Liga Italia 2024-2025.

Laga Monza vs Napoli digelar di Stadion Brianteo, yang kini dikenal sebagai U-Power Stadium, pada Sabtu (19/4/2025).

Kemenangan Napoli di kandang Monza dipastikan melalui gol tandukan Scott McTominay (72').

Berkat hasil ini, Napoli bisa menyamai poin Inter Milan yang kini duduk di puncak klasemen Liga Italia 2024-2025.

Kedua tim sekarang sama-sama mendulang 71 poin. Namun, Inter Milan bisa menjauh lagi andai mampu mengalahkan Bologna pada hari Minggu (20/4/2025).

Dalam pertandingan melawan Monza, Napoli sukses memastikan raihan clean sheet di babak pertama untuk keenam kalinya secara beruntun di Serie A.

Ini menjadi pencapaian terbaik mereka sejak periode antara Januari hingga Maret 2023, saat masih ditangani oleh Luciano Spalletti.

Kala itu, mereka mencatat sembilan laga tanpa kebobolan di paruh pertama.

Meski duel Monza vs Napoli tak menghasilkan gol di 45 menit pertama, kedua tim mampu memproduksi sejumlah peluang menarik.

Napoli mulai menekan sejak menit ke-18 ketika Scott McTominay mencoba mengancam dari sisi kiri kotak penalti.

Tendangan silangnya yang sempat dibelokkan Luca Caldirola nyaris masuk ke gawang. Tetapi bola kemudian hanya melambung tipis di atas mistar.

Selang semenit kemudian, giliran Amir Rrahmani yang menyambut sepak pojok dari sisi kiri dan menyundul bola ke arah tiang jauh. Sundulannya hanya melebar sedikit dari gawang.

Pada menit ke-22, Napoli kembali mengancam lewat McTominay, namun ia terlambat menyambut bola di tiang jauh.

Peluang paling berbahaya di babak pertama justru datang dari Monza, persisnya pada menit ke-28.

Gaetano Castrovilli berhasil melewati Rafa Marin di sisi kanan, masuk ke dalam kotak penalti, dan melepaskan tembakan menggunakan kaki luar ke arah tiang jauh.

Meski sudut tembakannya cukup sempit, bola hanya melenceng tipis dari sasaran.

Masuk ke babak kedua, tensi pertandingan tetap tinggi. Napoli mendapatkan peluang besar di menit ke-69 ketika Matteo Politano berhadapan satu lawan satu dengan kiper Monza, Stefano Turati.

Setelah menerima umpan ciamik dari Giacomo Raspadori. Politano mencoba menembak dari sisi kiri area penalti.

Namun, tekanan dari Caldirola membuat sepakan tersebut masih bisa ditepis oleh Turati.

Tak butuh waktu lama setelah peluang itu, Napoli akhirnya memecah kebuntuan di menit ke-72.

Berawal dari umpan silang akurat dari Raspadori di sisi kiri, Scott McTominay berdiri bebas di dalam kotak penalti.

Kiper Monza, Turati, keluar dari sarangnya untuk memotong bola, namun gagal mengantisipasi dengan baik.

McTominay menyambut bola lebih dulu dengan sundulan dan menjebol gawang yang kosong. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Napoli.

Gol McTominay itu sudah cukup untuk menyegel kemenangan Napoli di markas Monza.

Di sisi lain, Monza yang dilatih Alessandro Nesta kian merana di dasar klasemen. Monza kini baru mengoleksi 15 poin dari 33 laga.

Sejak ditunjuk kembali sebagai pelatih Monza pada Februari silam, Nesta belum bisa mengantar timnya balik ke jalur kemenangan.

Dalam sembilan laga bareng Nesta di paruh kedua musim, Monza hanya menuai dua hasil imbang dan tujuh kali kalah.